-->

Info Populer 2022

Cara Mengatasi Settingan 4G Hilang Di Xiaomi Redmi Note 3 Pro

Cara Mengatasi Settingan 4G Hilang Di Xiaomi Redmi Note 3 Pro
Cara Mengatasi Settingan 4G Hilang Di Xiaomi Redmi Note 3 Pro
Cara Mengatasi Settingan 4G Hilang Di Xiaomi Redmi Note 3 Pro - Baru ini muncul suatu masalah untuk para pengguna Xiaomi Redmi Note 3 Pro yaitu hilangnya settingan 4G di Xiaomi Redmi Note 3 Pro Khususnya dari Rom Versi 7.1.8.0 sampai yang terbaru. Lantas bagaimana cara mengatasinya ?

Memunculkan Settingan 4G Hilang Di Xiaomi Redmi Note 3 Pro




Saya akan menjelaskan sedikit mengapa di Xiaomi Redmi Note 3 Pro settingan 4G nya di hilangkan ?

Sebenarnya Xiaomi Redmi Note 3 Pro mendukung jaringan 4G hingga Cat 7. Berbeda dengan Kakaknya yaitu Xioami Redmi Note 3 yang support 4G hingga Cat 6. Tetapi kenapa di Xiaomi Redmi Note 3 terdapat Settingan 4G sedangkan Xiaomi Redmi Note 3 Pro tidak ada Settingan 4G ?

Ternyata terdapat masalah antara pihak Xiaomi dengan Indonesia, yaitu adanya keganjalan terhadap aturan TKDN 2016 yaitu Xioami belum secara resmi tersedia di Indonesia, oleh karena itu pihak Xiaomi mengambil tindakan dengan meniadakan pengaturan 4G di Xiaomi Redmi Note 3 Pro secara Software.

Untuk itu bagi pengguna Xiaomi Redmi Note 3 Pro jangan bersedih hati, sebab saya akan membagikan Tutorial agar Xiaomi Redmi Note 3 Pro nya Support 4G. Ada beberapa Step yang perlu sobat lakukan, yaitu sebagai berikut :

Sebelum melakukan Tutorial ini harap membaca Catatan - catatan berikut :
  • Pastikan di Wilayah sobat sudah terdapat/support jaringan 4G
  • Pastikan Juga bahwa Kartu yang sobat pakai Support 4G
  • Dan terakhir, Kartu yang sobat pakai sudah terdapat Kuota 4G

Baiklah berikut Tutorialnya :

1. Buka Aplikasi Telepon
2. Lalu Dial/Panggil dengan " *#*#4636#*#* " ( Tanpa tanda kutip )
3. Akan muncul Pop Up lalu pilih bagian Phone Information 1
4. Lalu Ubah " Set Preferred Network Type " Menjadi " LTE Only "
5. Tunggu Hingga 1 menit atau 2 menit

Ada cara kedua yang bisa sobat gunakan yaitu : Jika sobat baru menginstal Rom pilihlah Bahasa Inggris lalu di bagian Lokasi pilih Singapore.

Baca : Cara Root Xiaomi Redmi Note 3 Pro Dengan Mudah

Itulah Cara Mengatasi Settingan 4G Hilang Di Xiaomi Redmi Note 3 Pro. Mudah - mudahan Settingan 4G di Xiaomi Redmi Note 3 Pro Sobat Muncul Kembali, kalau bagitu saya Pamit dan sampai Jumpa.

Advertisement

Iklan Sidebar